Struktur Sosial

Struktur sosial adalah suatu tatanan sosial dalam kehidupan masyarakat yang didalamnya terkandung hubungan timbal balik antara status dan peranan dengan batas-batas perangkat unsur-unsur sosial yang menunjuk pada suatu keteraturan perilaku, sehingga dapat memberikan bentuk sebagai suatu masyarakat.


Definisi struktur sosial menurut para ahli:

  • Soerjono Soekanto : struktur sosial diartikan sebagai hubungan timbal balik antara posisi-posisi sosial dengan peranan-peranan sosial.
  • Raymond Flirth : merupakan suatu pergaulan hidup manusia yang meliputi berbagai tipe kelompok yang terjadi dari banyak orang dan lembaga-lembaga dimana orang-orang tersebut ambil bagian.
  • Talcott Parsons : struktur sosial adalah keterkaitan antar manusia.

Parameter Struktur Sosial

Terdapat dua macam parameter yang dapat digunaan untuk menganalisis struktur sosial, yaitu:
  1. Parameter Graduated/berjenjang, meliputi kekuasaan, keturunan/kasta, tingkat pendidikan, kekayaan, usia, dst.
  2. Paramater Nominal/tidak berjenjang, meliputi suku bangsa, ras, golongan/kelompok, jenis kelamin, agama, dst.

Struktur sosial bergantung pada dua hal, yaitu status dan peran. Contoh struktur sosial yang ada disekitar saya adalah Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMAN 77. Dalam Organisasi ini terdapat ketua, wakil ketua, sekretaris, bendahara, serta seksi-seksi lainnya. Ketua, wakil ketua, sekretaris, bendahara, dan seksi-seksi ini memperoleh kedudukannya dengan usaha atau bisa disebut dengan achieved status. Mengapa termasuk ke dalam achieved status? Karena ketua osis, wakil ketua osis serta seksi-seksi lainnya ini memperoleh kedudukannya tidak diperoleh secara otomatis melainkan dengan usaha mereka seperti mempunyai visi dan misi untuk membuat SMAN 77 menjadi lebih baik lagi dalam hal akademik dan non akademik. 

Ketua, wakil ketua, sekretaris, bendahara, dan seksi-seksi tersebut memiliki perannya masing-masing. Seperti ketua osis perannya mengawasi dan memberi perintah kepada anggota-anggota osis lainnya, wakil ketua osis perannya membantu ketua osis dalam segala hal, sekretaris perannya mencatat segala hal yang berhubungan dengan kegiatan osis, dan bendahara perannya mengatur seluruh keuangan osis. 

Fungsi dari struktur sosial osis ini adalah sebagai wadah untuk menampung segala ide dan keinginan siswa siswi SMAN 77 juga sebagai motivator pendorong lahirnya keinginan dan semangat para siswa untuk berbuat dan melakukan kegiatan bersama dalam mencapai tujuan.

Komentar

Postingan Populer